Surat Keterangan Aqiqah

May 15, 2017
Sobat Lowongan Kerja yang berbahagia, ada teman yang meminta dipesankan kambing aqiqah untuk tasyakuran kelahiran putra keduanya. Dia menyerahkan sepenuhnya proses pemesanan dan pendistribusiannya. Tanpa pikir panjang, admin langsung menghubungi nomor kontak penyedia kambing aqiqah langganan yang sudah tersave sebelumnya di handphone.


Setelah memilih jenis kambing, menu masakan dan jumlah nasi kotak, biasanya penyedia aqiqah akan meminta nama anak yang diaqiqahkan dan nama orang tua. Untuk apa? Tujuannya supaya aqiqahnya tidak salah alamat, karena ini adalah ibadah yang memerlukan niat, jika niatnya salah bisa jadi ibadah tersebut tidak diterima.

Apakah perlu DP (Down Payment) ketika memesan? Sedikit info saja, ada penyedia kambing aqiqah yang tidak meminta DP di awal, hal itu biasanya karena yang pemesan sudah dikenal. Dan ada juga yang meminta pembayaran uang muka, adapun jumlahnya bisa sukarela, atau seharga kambing yang akan disembelih, atau bisa juga sesuai yang disepakati kedua belah pihak.

Dan selain itu pihak penyedia kambing aqiqah juga meminta data tempat dan tanggal lahir, alamat orang tua dan lokasi penyaluran akikahan. Data tersebut diperlukan untuk pembuatan surat keterangan aqiqah/sertifikat aqiqah yang berisi keterangan bahwa orang tua dari bayi yang tersebut namanya telah melaksanakan prosesi aqiqahan.

Dan seperti apa bentuk surat keterangan aqiqah? Berikut ini kami sajikan contoh surat itu:



Demikian pemaparan contoh surat keterangan aqiqah, semoga bermanfaat bagi pembaca semuanya. Dan terima kasih sudah berkunjungan ke blog ini. [brankasarsip]

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »